Pages

Rabu, 05 Juli 2017

JENIS-JENIS PERSALINAN


  •  ALAMIAH ATAU SPONTAN
Dalam persalinan alamiah, posisi dan besarnya janin dalam hubungannya dengan alat-alat reproduksi ibu mempermudah bayi lahir. Secara normal dengan posisi kepala di bawah.

  • SUNGSANG
Dalam persalinan sungsang, bokong keluar lebih dulu disusul oleh kaki dan akhirnya baru kepala.

  • MELINTANG
Posisi janin melintang dalam rahim ibu. Dalam hal ini harus dipergunakan alat-alat untuk persalinan kecuali kalau posisi janin dapat berubah sebelum proses kelahiran mulai.

  • ALAT
Kalau janin terlampau besar sehingga tidak dapat keluar secara spontan atau kalau posisinya sedemikian rupa sehingga tidak memungkinkan persalinan normal, harus dipergunakan alat untuk membantu persalinan.

  • PEMBEDAHAN CAESAR
Kalau hasil pemotretan sinar X yang dilakukan pada akhir masa kehamilan menunjukkan bahwa akan terjadi komplikasi bila bayi keluar melalui saluran lahir maka bayi harus dikeluarkan dari rahim ibu melalui pembedahan dinding perut ibu.


PSIKOLOGI PERKEMBANGAN EDISI KELIMA "ELIZABETH B HURLOCK"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar